7 Tanda Awal Stres Yang Jarang Mamy Sadari
Setiap Mamy pastinya memiliki tantangannya masing-masing dalam menjalankan tanggung jawab dan perannya. Ada beragam kesulitan yang mungkin dialami oleh setiap Mamy mulai dari kondisi keuangan, urusan rumah tangga, mengurus si Kecil hingga kesehatan diri.
Mungkin kondisi inilah yang memicu Mamy menjadi stres dan juga karena tidak dapat menghindari rasa cemas yang berlebihan. Kondisi stres yang mungkin dialami tiap orang memiliki level yang berbeda-beda. Jika kondisi stres yang Mamy alami masih dapat dikelola oleh diri sendiri, maka hal tersebut masih dianggap wajar. Akan tetapi, jika Mamy merasa bahwa stres sudah berkepanjangan dan sulit untuk dikontrol, segeralah meminta bantuan kepada ahlinya ya Mamy.
Tanda Awal Stres Yang Jarang Disadari:
Mamy jadi lebih sensitif dan mudah sekali tersinggung atau menangis.
Mamy jadi lebih gampang merasa lelah secara fisik dan emosional.
Mamy tidak fokus pada hal yang sering dilakukan karena konsentrasi menurun.
Mamy mengalami kesulitan untuk tidur dan makan.
Sering menyalahkan diri sendiri karena merasa bersalah dan putus asa.
Perubahan suasana hati yang sering terjadi terus menerus.
Munculnya gejala fisik seperti sakit kepala, mual, sakit perut dengan frekuensi yang lebih sering.
Jika dirasa Mamy mengalami tanda-tanda tersebut, hingga sudah mengganggu aktivitas sehari-hari, segeralah mencari bantuan kepada ahlinya. Diskusikan dan ceritakan kondisi Mamy pada Papy agar Mamy tidak merasa bahwa melakukan segalanya seorang diri.
Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat ya..
Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.
• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID
• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan
update: 19.04.2022
Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.