Pentingnya Tahapan Merangkak Untuk si Kecil

Merangkak merupakan salah satu proses pertumbuhan si Kecil yang akan terjadi untuk membantu perkembangan motorik si Kecil biasanya hal ini terjadi pada usia 7-10 bulan. Menurut IDAI merangkak terjadi ketika kekuatan tangan, kaki punggung dan kontrol kepalannya si Kecil sudah membaik sehingga ia bisa belajar untuk menopang berat tubuhnya. Proses merangkak sendiri adalah satu titik perkembangan baru yang akan mengubah cara pandang si Kecil kepada dunia sekita sebab dari proses merangkak bisa melatih perkembangan saraf motorik halus dan kasar pada si Kecil. Merangkak juga memberikan keseimbangan dan melatih konsentrasi si Kecil untuk pertumbuhannya. Untuk merangsang si Kecil mau merangkak, Mamy bisa melakukan kegiatan berikut ini. Yuk simak penjelasanya!

1. Mengajak si Kecil tengkurap sebagai tahap awal perkembangan

Untuk membantu perkembangan kekuatan otot bahu, punggung, dan tangan melakukan hal tersebut bisa merangsang si Kecil untuk mulai belajar merangkak. Mamy bisa mulai melakukan hal tersebut saat di kecil sudah bisa tengkurap. Namun dalam melatih si Kecil untuk melakukan merangkak, Mamy harus selalu memperhatikan si Kecil agar tidak terjadi sesuatu seperti keseleo atau hal lainya.

 

2. Menaruh mainan yang sedikit berjarak pada si Kecil

Untuk melatih minat si Kecil meraih dan bergerak. Mamy bisa berikan mainan atau sesuatu yang menarik perhatiannya untuk diambil. Dengan melakukan hal tersebut bisa membantu merangsang si Kecil untuk bergerak dan meraihnya. Tidak hanya itu, dari kegiatan ini membuat perkembangan saraf motorik halus si Kecil semakin berkembang dan melatih keseimbangan mata dan tangan si Kecil.

 

3. Membantu si Kecil dalam menopang dan menstabilkan tubuhnya

Dengan meletakkan telapak tangan Mamy dibelakang telapak kaki si kecil, Mamy bisa membantu si Kecil untuk merangsang dalam tahap merangkak dengan cara menopang dan menstabilkan tubuhnya dengan cara meletakkan telapak tangan Mamy dibelakang kaki si Kecil. Hal ini berguna untuk membantu si Kecil agar tetap stabil dan memberi dasar pijakan untuk mulai bergerak sehingga bisa merangsang si Kecil untuk merangkak.

 

Merangkak juga dianggap sebagai proses yang akan dilalui oleh setiap si Kecil dalam fase perkembanganya untuk menuju pertumbuhan yang optimal. Namun, dalam proses belajar merangkak tidak perlu dipaksakan. Jika si Kecil dipaksakan akan membuat perkembangannya menjadi tidak optimal dan menjadikannya malas untuk bergerak karena paksaan. Perlu diingatkan bahwa ada beberapa anak yang tidak melewati tahap merangkak dan dapat langsung berdiri atau berjalan. Untuk itu Mamy tidak perlu khawatir ya jika si Kecil tidak merangkak. Asalkan tumbuh kembang dan kesehatan si Kecil dalam kondisi normal

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat yaa..

Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

update : 10.11.2021

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on