Posisi Tepat Makan Lahap
Tahu nggak Mamy, ternyata salah satu faktor kunci keberhasilan MPASI si Kecil adalah postur dan posisi si Kecil saat pemberian makanan lho π²
Membiasakan si Kecil menggunakan high chair dengan postur yang tepat saat MPASI sangat mempengaruhi tumbuh kembang si Kecil terutama dalam mengajarkan cara makan yang baik dan menanamkan rasa disiplin. Selain itu, postur yang sempurna membantu meningkatkan prestasi makan anak karena si Kecil dapat lebih fokus dengan aktivitas makan dan MPASI yang dihidangkan.
Β
Posisi duduk yang bisa menentukan prestasi makan si kecil
- Posisi duduk tegak 90 derajat
- Posisi meja harus sejajar dengan dada si Kecil agar makanan mudah diraih
- Pastikan sabuk pengaman terpasang dengan benar
- Jika high chair dirumah tidak ada pijakan kaki atau pijakannya tidak bisa diatur ketinggiannya, maka berikan pijakan dari bantal atau kardus dll.
- Jika tak ada high chair, si Kecil bisa duduk di lantai/lesehan.
Β
Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat ya..
Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.
Β
β’ Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID
β’ Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan
update : 28.12.2023
Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.