Cara Mengatasi Gusi Berdarah Saat Sedang Hamil

Hi Mamy, ketika sedang mengandung tentunya tidak hanya badan yang dijaga kebersihannya. Namun, kondisi dalam mulut, terutama gigi juga menjadi salah satu yang harus selalu dijaga. Nah, pernah gak sih Mamy ngalamin yang namanya gusi berdarah? Lalu cara mengatasinya seperti apa nih? Kebetulan Poko punya tipsnya nih untuk Mamy. Yuk simak infonya dibawah ini!

1. Mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin C

Kandungan vitamin C yang dimiliki oleh sayur atau buah-buahan, selain bermanfaat untuk kesehatan tubuh Mamy, vitamin C juga sangat baik untuk membantu mengatasi radang gusi.

2. Pilih sikat gigi yang lembut untuk menyikat gigi

Selain karena hormon dalam tubuh yang mengalami perubahan, biasanya gusi yang berdarah disebabkan oleh bulu sikat gigi yang terlalu tajam. Untuk itu Mamy bisa pilih sikat gigi yang memiliki bulu lebih halus dan pasta gigi yang khusus gigi dan gusi sensitif.


3. Berkumur dengan air garam

Berkumur menggunakan air garam, dinilai mampu membantu mengurangi peradangan pada gusi yang berdarah. Mamy bisa pilih garam laut untuk berkumur. Gunakan ¼ sendok teh garam laut dan campurkan dengan air secukupnya.

 

4. Bersihkan sela gigi dengan benang

Biasanya setelah makan, akan ada makanan kecil yang menyangkut di sela gigi. Sehingga setelah sikat gigi pun Mamy bisa bersihkan kembali sela gigi menggunakan benang dan lakukan secara perlahan.

 

 

 

Itu dia tips nya untuk Mamy. Perlu diingat bahwa kondisi dalam mulut juga sangat penting untuk dijaga selama kehamilan ya. 

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat yaa..

Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

update : 16.11.2021

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on