Perut Tebal VS Perut Tipis Saat Hamil

Hi Mamy, saat mengandung mungkin banyak yang memperhatikan besar atau kecilnya ukuran perut Mamy. Dalam hal ini, setiap perempuan memiliki bentuk perut hamil yang pastinya berbeda-beda. Ada beberapa hal yang harus Mamy tahu nih, faktor apa sih yang mempengaruhi besar/tebal atau kecil/tipis nya ukuran perut Mamy? Bentuk perut hamil setiap perempuan pasti berbeda-beda. Ada yang perut tebal, sehingga terlihat lebih besar dan perut tipis, yang memang ukurannya pun lebih kecil. Dalam hal ini, meskipun bentuk perut berbeda-beda, namun harus mengetahui faktor yang menyebabkan kondisi perut yang dialami oleh Mamy.

Tanda Mau Melahirkan

1. Sakit pinggang dan kram perut.

3. Frekuensi buang air kecil jadi lebih sering.

5. Merasa sangat kelelahan.

7. Vagina terasa besar dan bengkak.

9. Kontraksi yang teratur.

2. Serviks semakin terlihat menipis dan mengembang.

4. Berat badan dan kualitas tidur menurun.

6. Sendi terasa lebih longgar.

8. Janin mulai terasa turun ke bawah.

10. Air ketuban pecah.

 

Ketebalan Perut Rata-rata untuk Ibu Hamil

• Trimester 1 ketebalan perut rata – rata ibu hamil 0-11 cm

• Trimester 2 ketebalan perut rata – rata ibu hamil 11-25 cm

• Trimester 3 ketebalan perut rata – rata ibu hamil 25-38 cm

 

Bentuk perut Mamy hamil, ternyata tidak berpengaruh pada ukuran ataupun jenis kelamin si Janin. Meskipun perut Mamy tebal atau tipis, selagi si Janin dalam kandungan masih terpantau sehat dan perkembangannya sesuai, maka semuanya baik-baik saja. Tebal atau tipisnya perut Mamy saat hamil juga bukan sebagai penentu lancar atau tidaknya proses persalinan ya. Biasanya mulai dari urutan kehamilan, postur tubuh, hingga posisi janin dalam kandungan juga mempengaruhi loh. Jadi tak perlu minder atau khawatir yaa akan ukuran perut Mamy. Yang terpenting adalah Janin terpantau sehat dan tumbuh sehat sesuai dengan usia kandungan.  

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat ya..

Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

 

update : 27.03.2023

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on