Cara Mengatasi Ruam Popok Pada Si Kecil
Tentu si Kecil pernah mengalami ruam popok kan Mamy? Ruam popok adalah kondisi yang mana terjadi iritasi pada kulit si Kecil terutama pada area pemakaian popok seperti, paha, dan pantat. Umumnya ruam ini terjadi akibat pemakaian popok yang terlalu ketat, selain itu kulit si Kecil sensitif dan makanan yang baru dikonsumsi. Yang perlu diperhatikan dalam kasus ini adalah menjaga kebersihan untuk mengatasi ruam popok agar tidak terjadi lagi. Pada kesempatan kali ini poko ingin membagian informasi nih, kepada Mamy semua tentang bagaimana cara mengatasi ruam popok pada si Kecil. Yuk simak penjelasannya dibawah ini!
1. Disarankan ganti popok setiap 3-4 jam sekali
Menjaga kebersihan popok dengan rutin mengganti popok setiap 3-4 jam sekali. Biasanya penggunaan popok yang terlalu lama bisa menyebabkan munculnya ruam kembali karena kulit yang lembab. Maka dari itu, hindari terlalu lama penggunaan popok pada si Kecil, terlebih lagi bila kulit yang mengalami ruam terjadi kontak dengan urin dan kotoran, sehingga dapat membuat ruam akan semakin parah.
2. Bila pup segera ganti popok
Ketika si Kecil buang air besar pada popok Mamy harus sigap untuk segera menggantikannya. Jika tidak dapat menyebabkan pantat si kecil terkena bakteri dari pupnya, dengan begitu bisa menyebabkan ruam popok kembali lagi. Untuk itu jika terjadi seperti itu Mamy harus segera mengganti popoknya.
3. Basuh dengan air murni/tissue bayi dengan air murni/sabun yang lembut di kulit si Kecil
Ketika ingin membersihkan pantat si Kecil Mamy bisa membasuh dengan air dan menggunakan sabun yang cocok untuk si Kecil atau menggunakan tissue bayi yang tidak menggunakan alcohol. Mamy bisa gunakan MamyPoko Baby Wipes Regular karena mengandung air murni yang tidak akan membuat kulit si Kecil menjadi iritasi
4. Selalu keringkan kulit dengan baik, setelah mandi atau sehabis pup
Bakteri yang menyebabkan terjadi ruam popok ini biasanya sangat menyukai kondisi yang lembab dan hangat. Karena itu usahakan untuk membuat area tersebut selalu kering baik itu setelah mandi atau sehabis pup. Mamy bisa lakukan dengan cara tepuk kulit pantat si kecil dengan menggunakan handuk lembut hingga kering dan terjaga dari masalah ruam.
5. Untuk anak perempuan basuh dari depan kebelakang
Cara membersihkan popok pada anak perempuan sedikit berbeda dengan anak laki-laki. Dimana Mamy bisa membasuh mulai dari depan kebelakang untuk menghindari ruam semakin parah.
6. Hindari penggunaan bedak pada area sensitive
Sebaiknya dalam mengatasi ruam popok Mamy bisa menghindari penggunaan bedak terlebih lagi pada area sensitif. Karena menggunakan bedak bisa membuat ruam semakin parah. Akan lebih baiknya Mamy bisa menggunakan krim diapers untuk meredakan ruam popok. Sebab formula yang ada dalam krim diapers ini bisa menenangkan kemerahan pada ruam popok pada si Kecil.
7. Gunakan popok dengan bahan lembut dan tetap kering
Pakailah popok yang memiliki bahan lembut dan selembut katun. Selain itu cari lah popok yang memiliki sirkulasi udara yang baik untuk mengatasi terjadinya ruam popok. Dengan menggunakan popok yang memilik bahan lembut si Kecil akan terhindari dari ruam kemerahan. Hindari penggunaan pakaian atau popok yang terlalu ketat sebab membuat kulit pada si Kecil sulit bernafas. Untuk itu pilihlah popok yang sesuai dengan ukuran si Kecil
Untuk menjaga agar kulit si Kecil tetap terjaga dan terhindar dari ruam perlu adanya perhatian ekstra dalam mengganti popok. Serta dalam hal ini Mamy juga harus memperhatikan kembali ketika memilih popok untuk si Kecil. Usahakan mencari popok yang memiliki silkulasi udara yang nyaman dan berbahan katun sehingga tidak menimbulkan iritasi ataupun ruam. Bila ruam popok si Kecil tidak kunjung sembuh dan semakin parah Mamy bisa membawa si Kecil ke rumah sakit untuk ditangganin dengan tepat.
Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat yaa..
Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.
• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID
• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan
update: 18.05.2020
Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.