Papy, Yuk Bantu Mamy

Menjalani peran sebagai orang tua bisa dibilang bukan jalan yang mudah. Banyak hal yang harus dipelajari karena peran ini bagaikan naik satu tingkat lebih tinggi dari peran sebelumnya. Banyak ekspektasi yang sebenarnya tak perlu dijadikan acuan, namun hasilnya ditunggu oleh banyak orang. Sehingga terkadang menjadikan hal tersebut sebagai ajang perlombaan yang sebenarnya tak akan pernah ada habisnya, terlebih untuk sosok Ibu.

Dalam menjalani kondisi ini, bukankah lebih baik agar bisa menjalani peran ini berdua? Betul, bersama Papy saling bergandengan tangan, saling menolong, dan menjadi pelengkap satu sama lain. Yuk Papy, bantu Mamy untuk menjalani peran ini bersama. Sebagai orang tua yang harmonis dan memiliki kerja sama yang bagus untuk sang buah hati.

 

Poko punya tips loh untuk Papy yang ingin membantu Mamy, yuk baca dibawah ini :

 

  1. Pendengar setia meski cerita berulang atau panjang. 

  2. Bantu Mamy agar memiliki kesempatan istirahat dengan tenang. 

  3. Selalu tawarkan bantuan agar Mamy tidak merasa sendirian. 

  4. Rutin ambil bagian apapun dalam pekerjaan rumah dan mengurus si Kecil.

  5. Mengajak Mamy keluar rumah agar ia tidak mudah mengalami stres yang berlebihan. 

  6. Setiap hari sempatkan peluk, cium dan ucapkan terima kasih atas segala usahanya. 

  7. Ajak dan bimbing Mamy agar selalu dekat dengan Yang Maha Kuasa.

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat ya..

Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

update: 28.03.2022

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on