Amankah Rambut Rontok Di Masa Menyusui?

Hi Mamy, mengalami perubahan hormon tidak hanya terjadi selama menjalani perjalanan, tapi setelah Mamy menjalani persalinan pun Mamy akan mengalami hal tersebut. Salah satunya yang akan terjadi adalah rontoknya rambut Mamy selama masa menyusui.

Hal tersebut dinilai normal terjadi karena setelah melahirkan hormon progesteron yang sebelumnya melonjak, mengalami penurunan dan menyebabkan rambut Mamy akan rontok. Hal ini akan terjadi selama 6 bulan pertama setelah melahirkan. Lalu, bagaimanakah cara mengatasi rambut rontok?

 

1. Hindari penggunaan pelurus dan pengering rambut

Pemakaian alat pelurus dan pengering rambut yang memiliki suhu panas akan membuat rambut Mamy menjadi semakin rapuh dan rusak. Namun jika penggunaan alat tersebut sangat dibutuhkan, Mamy bisa mengatur suhu pada yang paling rendah untuk meminimalisir kerusakan pada rambut.

 

2. Mengonsumsi makanan dan mengandung protein dan zat besi

Jangan lupakan kandungan yang terdapat dalam bahan makanan Mamy. Konsumsilah makanan yang mengandung protein dan zat besi untuk membantu pertumbuhan rambut.

 

 

 

3. Rutin menstimulasi kulit kepala

Agar menjaga rambut tetap kuat, Mamy juga perlu sesekali memijat kulit kepala dengan menggunakan hair scrub atau minyak zaitun sebelum keramas, agar menstimulasi kulit kepala dan melancarkan peredaran darah dan folikel rambut agar cepat tumbuh.

 

Jadi sekarang Mamy tidak perlu khawatir lagi ya, karena setelah ada rambut yang patah atau rontok akan ada rambut yang tumbuh kembali sebagai penggantinya dan tak akan menyebabkan membuat kebotakan.

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat yaa..

Yuk share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

 

update : 12.11.2021

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on