Tips Agar Mamy Menyusui Terhindar Dari Dehidrasi

Menyusui merupakan salah satu proses dimana Mamy memberikan makanan penuh nutrisi, yaitu ASI kepada si Kecil lewat payudara. Karena proses ini Mamy sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan yang bernutrisi dan memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh sehingga tidak dehidrasi. Karena perlu diketahui bahwa saat menyusui, tubuh Mamy rentan terkena dehidrasi dan sangat tidak baik untuk kondisi Mamy yang sedang menyusui. Oleh karena itu Poko ingin memberikan tips pada Mamy agar terhindar dari dehidrasi. Yuk simak infonya dibawah ini!

1. Rajin mengonsumsi air putih atau minuman berasa alami

Saat sedang mengandung ataupun menyusui, mengonsumsi air putih dinilai penting untuk memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh. Konsumsi 8 gelas sehari agar cairan dalam tubuh tercukupi. Mamy juga bisa mengonsumsi minuman berasa alami seperti jus buah apabila bosan dengan air putih.

 

2. Hindari mengonsumsi minuman berkarbonasi, seperti soda

Untuk minuman yang satu ini sepertinya perlu untuk dihindari. Sebab minuman berkarbonasi justru akan membuat Mamy menjadi lebih haus dari sebelumnya. Minuman ini juga dapat membuat tubuh mengasup kalori yang tidak perlu.

 

 

 

3. Kurangi mengonsumsi minuman yang mengandung kafein

Meskipun diperbolehkan mengonsumsi minuman berkafein, tapi Mamy perlu mengurangi jumlahnya ya. Karena minuman jenis ini dapat menyebabkan banyak air keluar dari urine dan meningkatkan risiko dehidrasi yang lebih tinggi.

 

4. Perbanyak mengonsumsi sayur dan buah yang mengandung air

Untuk yang satu ini sangat diperlukan ya. Karena tidak hanya mineral dalam sayur dan buah yang diperlukan dalam tubuh, tapi nutrisi lainnya juga dapat menunjang kebutuhan gizi dalam tubuh Mamy. Mamy bisa konsumsi jeruk, pir, stroberi, timun, dan bayam untuk makanan sehari-hari.

 

Itu dia tips dari Poko. Jangan lupa ya Mamy untuk selalu memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh agar Mamy senantiasa selalu sehat.

 

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat yaa..

Yuk share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

 

update : 17.11.2021

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on