Hal Yang Bisa Papy Lakukan Saat Mamy MengASIhi
Ketika sedang menjalani proses mengASIhi mungkin yang terlihat hanyalah Mamy yang memiliki peran penting. Akan tetapi, kehadiran Papy sebagai pendamping juga tidak kalah penting dalam proses ini. Mungkin Mamy terlihat kuat dalam menjalani proses ini, tapi tentu saja memerlukan Papy sebagai team agar proses mengASIhi si Kecil menjadi semakin lancar.
Berikut yang bisa dilakukan oleh Papy :
Memijat punggung atau bahu Mamy agar terasa lebih relax
Siapkan bantal untuk posisi menyusui agar si kecil lebih nyaman
Membantu posisi Mamy agar lebih nyaman, seperti menaruh bantal pada punggungnya
Membawakan makanan kesukaan Mamy
Membantu pekerjaan rumah agar tugas Mamy berkurang
Inisiatif untuk mengerjakan hal lain selama Mamy sedang menyusui
Kehadiran Papy miliki arti tersendiri untuk Mamy dalam proses MengASIhi
Jadi penyemangat
Tempat keluh kesah
Juru bicara saat ada yang komen ini itu
Bantu pengaturan penyimpanan
Penyedia makanan dan minuman kesukaan Mamy
Membantu pekerjaan lain untuk meringankan Mamy
Kehadiran dan peran Papy dalam membantu mengasuh si Kecil sangat diperlukan baik Mamy dan juga si Kecil (sekaligus mempererat hubungan dengan si Kecil sejak dini). Agar proses ini bisa berjalan dengan lancar dan juga sukses.
Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat ya..
Yuk share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.
• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID
• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan
update : 12.01.2022
Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.