Cara Seru Mengganti Popok Si Kecil

Pada umumnya menggantikan popok si Kecil adalah kegiatan yang terkadang membuat Mamy merasa kesusahan. Mulai dari si Kecil yang banyak tingkah hingga rewel karena merasa tidak nyaman ketika mengganti popok. Karena itulah, mungkin dengan membuat kegiatan seru saat mengganti popok si Kecil akan menjadi kegiatan yang disukai si Kecil. Nah kali ini Poko ingin membagikan informasi tentang cara seru mengganti popok si Kecil. Yuk simak infonya bersama!

1. Menyiapkan segala hal yang digunakan untuk mengganti popok

Sebelum menggantikan popok si Kecil Mamy bisa menyiapkan segala persiapan kebutuhannya. Mulai dari alas, popok, krim diapers, tisu dan sanitizer, serta tidak lupa menyiapkan mainan Si Kecil untuk diberikan padanya agar ia tidak rewel. Simpan semuanya berdekatan untuk memudahkan Mamy saat mengambilnya.

 

2. Melakukan kontak mata dengan si Kecil

Selalu melakukan kontak mata saat mengganti popok hal tersebut. hal ini dilakukan untuk memberikan si Kecil rasa aman dan percaya diri. Jangan pernah pindahkan perhatian Mamy dari si Kecil ya. Jika si Kecil sudah mulai rewel Mamy bisa memberikan sebuah lagu untuk menenangkan hati si Kecil atau bertanya tentang apapun padanya.

 

3. Pilihlah popok yang dapat memberikan rasa nyaman bagi si Kecil

Gunakan popok yang memiliki bahan terbaik sehingga menghindari si Kecil dari rasa kurang nyaman. Untuk itu Mamy bisa pilih popok yang memiliki bahan katun serta memiliki sirkulasi udara guna mencegah munculnya ruam popok pada si Kecil. Mamy bisa pilih MamyPoko Royal Soft, karena bahannya yang sangat lembut dapat membuat si Kecil nyaman tanpa memberikan kemerahan di kulit si Kecil.

 

4. Ciptakan suasana tenang saat mengganti popok

Dengan menciptakan suasana tenang bisa membuat si Kecil lebih merasa nyaman akan kegiatan tersebut. Si Kecil akan rewel apabila Mamy menggantikan popok dengan terburu buru karena akan membuat ia risih. Sebab tenang adalah kunci untuk membuat kegiatan mengganti popok si Kecil tetap menyenangkan.

 

5. Mamy bisa memberikan si Kecil mainan saat mengganti popok

Ketika si Kecil mulai rewel dan banyak bergerak saat mengganti popok tentu membuat Mamy merasa kesulitan. Untuk mengatasi hal tersebut Mamy bisa memberikan si Kecil mainan kesukaannya yang dapat berguna mengurangi rasa rewel si Kecil dan ia menjadi fokus kepada mainannya.

 

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat yaa..

Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

update: 11.11.2021

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on