Papy VS Mamy Kalau Cerita

Kalau bicara tentang gaya cerita antara Mamy dan Papy pasti berbeda. Gaya Papy yang langsung ke inti cerita, kalau gaya Mamy perlu ada pendahuluan nih biar lebih nikmat ceritanya. Tapi ternyata gak menutup kemungkinan kalau ada Papy yang suka banget cerita dan Mamy yang lebih suka mendengarkan.

Meskipun memiliki gaya cerita yang berbeda, komunikasi antara suami dan istri memang harus dijaga dan pastinya harus 2 arah. Kalau komunikasinya kurang, rasanya pasti ada aja yang berbeda. Karena dari cerita yang didengar setiap harinya, pasti ada hikmah yang bisa dipetik dan terselip nasihat serta pembelajaran dalam hidup yang bisa diambil.

 

Papy

Langsung ke inti masalah atau kejadian.

"Kemaren ada anak kantor yang ditipu hilang uang xx juta. "

"My, tadi temen yang dipecat ketahuan korupsi."

"Tadi aku beli ini….."

 

Mamy

Liat situasi, ancang-ancang mau cerita, masuk pembukaan, pendahuluan, cerita inti masalah beserta detail situasi, ekspresi, perasaan, dugaan, sampai kaitan kejadian dulu, kini, dan nanti.

"Py, tadi dikantor gimana? Tadi aku tuh di kantor….." 

"Py, aku mau cerita deh"

"Py, aku tuh bingung. Menurutmu….."

 

Tapi terkadang, gak cuma Mamy aja loh yang! kalau cerita panjang lebar. Ada juga Papy yang suka banget cerita, jadi situasinya berkebalikan dengan yang disebelah. Ya gak sih?

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat ya..

Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

update: 10.05.2022

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on