Gejala Autisme Pada Si Kecil

Autistic Spectrum Disorder (ASD) merupakan gangguan perkembangan otak yang memiliki spektrum yang luas. Kondisi ini perlu dipantau apabila muncul gejala-gejala pada si Kecil yang dirasa merujuk pada kondisi autisme. Sangat penting untuk Mamy dan Papy sebagai orang tua untuk mendeteksi gejala autisme sedini mungkin agar dapat memperkecil kemungkinan yang terjadi bahkan dapat mencegah.

Autisme dikenal dengan Autistic Spectrum Disorders (ASD). Biasanya autisme merupakan kelainan perkembangan berat yang sering terjadi. Pentingnya Mamy mendeteksi gejala autisme sedini mungkin agar segera mendapat penanganan yang tepat untuk mencegah permasalahan lainnya ketika si Kecil tumbuh dewasa, terutama permasalahan komunikasi dan sosialisasi. Biasanya gejala autisme dapat dideteksi pada usia 18 bulan sampai 24 bulan.

 

Perbedaaan gejala autisme anak yang lebih muda dan anak yang lebih dewasa:

Gejala Autisme Anak Yang Lebih Muda

1. Tidak merespons ketika nama dipanggil.

2. Menghindari kontak mata.

3. Mudah marah apabila tidak menyukai sesuatu.

4. Tidak berbicara banyak seperti anak lainnya.

5. Sering mengulang kata – kata yang sama

 

Gejala Autisme Anak Yang Lebih Dewasa

1. Sulit mengutarakan perasaan.

2. Mudah marah apabila terganggu.

3. Sulit bersosialisasi dengan anak lainnya.

4. Tidak mengerti pikiran orang lain.

5. Mudah marah apabila diminta melakukan sesuatu.

 

Memang tak mudah dalam mendeteksi gejala autisme, sebab hal ini tidak terdapat pada tes medis yang langsung mengkonfirmasi Autisme. Tetapi, Mamy dapat melakukan deteksi dini autisme dengan melakukan pemantauan, skrining dan evaluasi perkembangan si Kecil secara berkala. Segeralah berkonsultasi dengan ahlinya apabila Mamy menemukan tanda – tanda autisme pada si Kecil. 

 

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat ya..

Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

update : 23.06.2022

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on