Macam-Macam Kulit Bayi Baru Lahir

Apapun kondisi yang dialami oleh bayi baru lahir pasti akan menjadi perhatian dan kekhawatiran bagi Mamy. Salah satunya kondisi kulit bayi baru lahir. Karena setiap bayi baru lahir memiliki kondisi kulit yang berbeda-beda, Mamy perlu mengetahui kondisi kulit si Kecil terlebih dahulu.

Berikut beberapa kondisi kulit si Kecil baru lahir yang umum terjadi dan biasanya tidak memerlukan perawatan khusus : 

 

1. Berwarna Merah Tua atau Ungu

Kulit si Kecil baru lahir bisa berwarna merah tua atau ungu, yang kemudian berubah menjadi kemerahan saat bernapas pertama kali. Warna ini berasal dari pembuluh darah yang mulai berfungsi.

 

2. Lapisan Tebal seperti Keju

Pada awalnya kulit bayi ditutupi oleh lapisan berlemak yang disebut Vernix Caseosa. Lapisan ini terbentuk selama kehamilan dan berfungsi melindungi kulit bayi dari area yang lembap di dalam rahim. Lapisan ini juga membantu menjaga kelembapan kulit bayi setelah lahir dan dapat memiliki tekstur yang mirip dengan keju. Lapisan ini perlu dicuci saat si Kecil mandi pertama kali.

 

3. Kulit Kering dan Mengelupas

Kulit si Kecil baru lahir biasanya kering dan mengelupas setelah beberapa hari lahir, kondisi ini normal, terutama setelah lapisan vernix caseosa terlepas. Penyebabnya adalah adaptasi kulit bayi terhadap lingkungan di luar rahim yang lebih kering.

 

4. Benjolan Kecil seperti Mutiara

Benjolan kecil seperti mutiara ini biasa disebut Milia. Kondisi umum ini terjadi pada bayi yang ditandai dengan benjolan kecil putih atau kuning di wajah. Biasanya di daerah hidung, pipi, atau dagu. Benjolan ini terjadi karena pori-pori kulit bayi terhalang oleh sel-sel kulit mati dan minyak.

 

5. Rambut Halus

Rambut halus dan lembut yang disebut lanugo terdapat di beberapa bagian tubuh si Kecil baru lahir terutama di bagian tubuh tertentu seperti bahu, punggung, dahi, atau pipi. Fungsi rambut halus ini sendiri adalah untuk memberikan rasa hangat.

 

6. Jerawat Halus

Jerawat ringan pada kulit si Kecil baru lahir disebabkan oleh hormon ibu dan biasanya hilang dalam 2-4 minggu setelah kelahiran. Jerawat ini biasa disebut Acne Neonatorum. Gejala berupa benjolan merah kecil atau pustula pada pipi, hidung, dan dahi bayi. 

 

7. Ruam Merah

Ruam agak tebal dengan batas tidak jelas disebut eritema toksikum, biasanya hilang dalam 1 minggu. Ruam ini dapat muncul di wajah, tubuh, atau kaki bayi. Bercak kemerahan ini biasanya tidak menimbulkan rasa sakit atau masalah kesehatan lainnya.

 

8. Bercak Abu-Abu Kebiruan

Bercak abu-abu kebiruan disebut Mongolian spot, hal ini biasanya terlihat pada bayi yang lahir dengan warna kulit gelap, terutama pada bayi-bayi dari keturunan Asia, Afrika, Timur Tengah, atau Lembah Pasifik. Bercak ini biasa terdapat pada bokong, punggung dan tangan. Biasanya bercak ini akan hilang pada usia 4-5 tahun dan tidak menimbulkan efek apapun.

 

9. Daging Lebih (Hemangioma)

Hemangioma terbentuk dari kumpulan kapiler, bisa muncul sejak lahir atau beberapa bulan setelahnya. Benjolan kenyal berwarna merah ini bisa tumbuh di mana saja, termasuk wajah, leher, kulit kepala, dada, punggung, bahkan mata bayi.

 

10. Noda Merah

Noda merah berukuran kecil disebut salmon patches. Noda merah ini sebenarnya adalah pembuluh darah kapiler yang melebar di dekat permukaan kulit. Biasanya akan memudar dalam beberapa minggu hingga bulan dan tidak perlu perawatan khusus.

 

Pada dasarnya, kulit si Kecil baru lahir akan berangsur-angsur mengalami perubahan, baik secara penampilan maupun tekstur. Kondisi kulit si Kecil baru akan menetap atau sesuai wujud aslinya ketika si kecil berusia 6-20 bulan. Maka dari itu, Mamy harus mempersiapkan Popok terbaik untuk bayi baru lahir. Mamy tak perlu bingung lagi untuk memilih popok terbaik untuk kulit si Kecil baru lahir karena MamyPoko mempersembahkan perlindungan terbaik untuk kulit bayi baru lahir yang belum pernah ada sebelumnya di Indonesia MamyPoko Royal Soft Organic Cotton 2X Cegah iritasi dengan Organic Cotton.

 

Kenapa harus Organic Cotton?

  • Organic Cotton

    Kapas organik yang ditumbuhkan alami bebas kimia, lebih aman lebih lembut lebih ramah di kulit bayi. Kapas Organik bebas kimia ini terjamin keamanannya karena telah bersertifikasi 100% Organik. Lapisan Penyerap Ekstra Lembut MamyPoko Royal Soft yang bersentuhan langsung dengan kulit bayi, dari 100% organic cotton, sehingga meski bersentuhan dengan kulit bayi Hampir sepanjang hari kulit bayi terlindung dengan lebih aman.

  • Lebih Halus Lembut

    Berdasarkan hasil uji kelembutan di Jepang serat kapas organik berkualitas terbukti lebih halus sehingga permukaan popok organic cotton lebih lembut dibanding dengan popok tanpa organic cotton. Karena bahan yang begitu halus lembut sehingga tidak menimbulkan gesekan di kulit bayi. Meski Bayi bergerak-gerak MamyPoko tetap memeluk kulitnya dengan sangat lembut, sehingga kulit si Kecil tetap terlindungi dari gesekan penyebab kemerahan.

Bagaimana Daya Serapnya?

  • Teknologi Speed Dry

    Berdasarkan hasil uji daya serap dengan kemiringan 45 derajat terbukti MamyPoko Royal Soft Organic Cotton langsung menyerap cepat & Extra Dry. Ketika pipis bayi diserap & kering seketika dengan teknologi Speed Dry, Kulit bayi terlindungi dari bakteri penyebab iritasi.

  • Perlindungan Extra Dry sampai 12 jam 

    Membuat kulit bayi tetap lembut bayi pun tumbuh sehat ceria tanpa terganggu iritasi.

Apakah Sudah Teruji Klinis?

  • Dermatologically Tested

    Berdasarkan hasil uji Dermatologi dibandingkan dengan popok tanpa Kapas Organik TERBUKTI MamyPoko Royal Soft Organic Cotton memiliki permukaan lebih lembut, cepat menyerap & Kering, sehingga 2X LEBIH BAIK MENCEGAH IRITASI di Kulit Bayi. Kualitas yang Teruji Klinis oleh para ahli Kulit memberi jaminan kualitas terbaik perlindungan kulit bayi.

Setelah memahami berbagai bahan popok bayi yang umum digunakan, Mamy dan Papy dapat membuat keputusan yang tepat dan cerdas untuk perawatan terbaik bagi kulit bayi baru lahir. Ingatlah untuk selalu memperhatikan reaksi kulit bayi dan bersiap untuk menyesuaikan pilihan bahan popok sesuai dengan kebutuhan, karena masing-masing bayi akan berbeda.

 

 

Semoga info yang Poko bagikan kali ini bisa bermanfaat ya..

Yuk, share ke teman dan keluarga lainnya agar semakin banyak yang mengetahui tentang info ini.

 

• Bila ada topik yang Mamy inginkan untuk diangkat pada artikel MamyPoko yuk inbox usulan Mamy di FB MamyPoko Indonesia atau direct message di IG MamyPokoID

• Jangan lupa untuk bergabung di Pokojang Point Program untuk dapat hadiah sesuai pilihan

update : 17.05.2024

Fitur Favorit Poko menggunakan data dari cookie browser Mamy, Jika Mamy menggunakan Safari di iPhone atau iPad, harap matikan fungsi Private Browsing. Harap diketahui bahwa membersihkan cookie akan menghapus halaman favorit yang telah didaftarkan.

Share on